Kentang panggang keju |
1 kg kentang, cuci bersih
150 ml krim kental
150 gr keju parut
1 sdt garam
1 sdt lada
150 gr keju mozarela parut
Saus:
2 sdm margarin
50 gr bawang bombai, cincang
100 gr smoke beef, iris dadu kecil
100 gr wortel, iris dadu kecil
100 gr paprika merah, iris dadu kecil
100 gr saus tomat
½ sdt garam
½ sdt gula
½ sdt lada
½ sdt oregano
Cara Membuat:
1. Kukus kentang hingga empuk. Belah kentang ¾ dari arah bagian atas.
2. Keruk bagian dalam kentang, haluskan. Sisihkan kulit kentang.
3. Campur kentang halus dengan krim kental, keju parut, lada, dan garam, aduk rata.
4. Saus: lelehkan margarin, tumis bawang bombai sampai harum, masukkan daging asap, paprika merah, saus tomat, garam, gula, lada, dan oregano, aduk rata.
5. Taruh kentang halus dalam kulitnya lagi, siram dengan saus, beri potongan keju mozarela.
6. Panggang dalam oven dengan suhu 180 derajat Celvius selama 15 menit.
Untuk 6 orang
0 comments:
Post a Comment